Belum Sebulan Menikah, Lesti Kejora dan Rizky Billar Berebut Harta, Tekankan Konsep Uang Suami Milik Istri




 PIKIRAN RAKYAT - Sejak menikah 19 Agustus 2021 lalu, pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar tak lepas dari sorotan publik.


Tingkah mesra mereka yang kerap diunggah ke media sosial membuat warganet ikut tersipu melihat manisnya masa-masa pengantin baru.


Namun perjalanan cinta Lesti Kejora dan Rizky Billar tak selalu mulus seperti cerita-cerita di negeri dongeng.


Baca Juga: Lihat Makam Bak Perumahan, Pedagang Sate Dilaporkan Pingsan Usai Dagangan Diborong 'Warga' TPU


Seperti belakangan terlihat di kanal YouTube Rizky Billar, pasangan muda ini justru adu mulut lantaran berebut harta di kediaman mereka.


Ada apa dengan Lesti Kejora dan Rizky Billar?


Mulanya Lesti bersikukuh ingin mencoba permainan yang mereka rakit bersama, Rizky Billar akhirnya mengalah dan membiarkan sang istri menjajal barang barunya terlebih dahulu.


Baca Juga: Sebulan Produksi 20 Kg Sabu, Dua WNA Main Sendiri Tanpa Libatan Orang Indonesia, Siapa yang Memasok?


Setelah Lesti lengah, Rizky Billar mengambil alih permainan dan asyik bermain sendiri.

 Kejora memperdebatkan urusan harta bersama suaminya, Rizky Billar. /Instagram.com/@rizkybillar

Akan tetapi saat sedang seru, Lesti merajuk agar suaminya segera menyelesaikan permainan hingga perdebatan pun terjadi.


“Kenapa jadi kamu yang berisik?,” kata Billar yang sedang asyik bermain permainan.


Baca Juga: Ramalan Zodiak 6 September 2021: Cancer, Leo, Virgo, Kerinduan dan Kesepian akan Berakhir


Lesti Kejora kemudian mengatakan bahwa permainan tersebut adalah miliknya.


“Ih kan punya dedek,” kata Lesti.


Melihat raut wajah Lesti yang memelas, Rizky Billar menjawabnya dengan tutur lembut.


Baca Juga: Sempat Baku Tembak 2 Jam, Serangan ISIS Tewaskan 10 Polisi Irak


“PS-nya kan punya kakak,” tutur Billar.


Tak ingin kalah, Lesti Kejora langsung melempar argumen andalannya. Konsep uang suami adalah uang istri dan uang istri adalah miliknya sendiri langsung dijadikan tameng oleh sang penyanyi dangdut.


“Sayang, uang kakak juga uang dedek, PS kakak, juga PS dedek,” ucap pelantun lagu Kejora itu.

Disekakmat Lesti, Rizky Billar pun tak bisa berkutik dan terlihat kehabisan kata-kata.


“Itu melulu andalannya, nggak ada yang lain,” ucap Billar.

Deskripsi-Gambar
LihatTutupKomentar